Permintaan untuk batu bara dan gas alam telah melampaui level tertinggi sebelum COVID-19 dengan minyak sangat tertinggal, menurut pengawas energi, Badan Energi Internasional (IEA). Tiga perempat dari permintaan energi global masih dipenuhi oleh bahan bakar fosil, dengan kurang dari seperlimanya oleh energi terbarukan non-nuklir.
OPEC+, yang mengelompokkan Organisasi Negara-negara Pengekspor Minyak (OPEC) dan sekutunya termasuk Rusia, telah menghadapi tekanan dari beberapa negara untuk menambah lebih banyak barel ke pasar karena permintaan telah pulih lebih cepat dari yang diperkirakan di beberapa bagian dunia.
Empat sumber OPEC+ mengatakan kepada Reuters baru-baru ini bahwa produsen sedang mempertimbangkan untuk meningkatkan produksi lebih dari yang telah disepakati.
Reli harga minyak juga didorong oleh kenaikan harga gas yang lebih besar, telah melonjak 300 persen, mendorong peralihan ke bahan bakar minyak dan produk mentah lainnya untuk menghasilkan listrik dan untuk kebutuhan industri lainnya.(Anjas)