PALEMBANG, KRsumsel.com – Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Herman Deru mendorong Ikatan Keluarga Bersatu Mendayun Komering Ulu Timur (IKB Manku) terus melakukan kegiatan sosial.
Pihaknya memberikan apresiasi kepada IKB Manku karena telah melakukan kegiatan sosial yang memberikan manfaat secara langsung bagi masyarakat.
“Saya apresiasi apa yang telah dilakukan IKB Manku. Banyak yang telah diperbuat IKB Manku sebagai organisasi yang turut bergerak di bidang sosial,” terangnya usai memberikan sambutan dalam kegiatan baksos yang digelar IKB Manku, di Jalan Panjaitan Plaju Palembang, Minggu (26/9/21).
Herman Deru mengatakan, pengelola organisasi bisa berjalan karena dilakukan ikhlas dalan melaksanakan berbagai kegiatannya.
“Meskipun baru berusia satu tahun, IKB Manku bisa diterima oleh masyarakat terutama kelompok masyarakat Komering yang ada di perantauan,” tegasnya.