Staf Kepresidenan RI Apresiasi Aksi Lurah Di Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan

oleh
IMG-20210916-WA0028

“Pemerintah Desa lebih mengenal warga desanya, termasuk warga Desa Difabel, sehingga perhatian pemerintah Desa kepada Difabel diharapkan bisa meningkatkan kesejahteraan dan martabat Difabel dalam hidup sehari-hari, serta penyediaan fasilitas yang ramah bagi Difabel dalam berinteraksi dan berusaha pemenuhan kebutuhan hajat hidup mereka, dan saya senang sekali melihat Lurah yang ada di Sumatera Selatan ini telah mendampingi secara langsung warga Difabel mengurus Dokumen Kependudukannya. Dokumen kependudukan sangat penting karena akan menjadi syarat mendapatkan layanan dasar,” tegasnya.

Camat Banyuasin III, Akhmad Rosyadi. SE. M. Si, mengatakan agar kiranya kepedulian terhadap warga Difabel ini ditingkatkan bagi jajarannya sebab Warga Difabel telah dilindungi oleh UUD dan didalam Al-Qur’an kita harus saling menghargai satu sama lain.“Saya meminta kepada seluruh Jajaran di Kecamatan Banyuasin III untuk memberikan Kepedulian dan perhatian terhadap Difabel yang ada di wilayah mereka, kita semua sama, bahkan di pandangan Allah SWT, yang membedakan hanyalah Amal dan Ibadah kita, “Singkatnya.(Yan)