Pura Pura COD Beli Ponsel, Dua Pelaku Merampas HP dan Tusuk Korbannya

oleh
IMG-20210915-WA0003

Kemudian mereka mengirimkan pesan kepada korban sekitar pukul 13.00 WIB dan disepati harga Rp 2,1 juta sehingga sekitar pukul 15.00 WIB korban dan pelaku berkemu di Tempat Kejadian Perkara (TKP).

“Dari keterangan kedua pelaku ke anggota kita bahwa saat melakukan COD korban bersama temannya Aldo Leonardo ini tidak mempunyai firasat buruk, sehingga saat kedua pelaku mengajak korban untuk mengecek ponsel di konter itulah terjadilah aksi penodongan,” jelasnya.

Tidak hanya itu, korban pun mendapatkan luka sabetan dari senjata tajam (sajam) yang diayunkan oleh pelaku Selamet, melihat hal itu korban lari dan melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib.

“Dari laporan korban anggota kita bergerak cepat melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap kedua pelaku ditempat berbeda, sedangkan barang bukti diamankan yakni satu unit sepeda motor yang digunakan oleh para pelaku dalam aksinya,”tutupnya.

Sementara itu, pelaku Selamet mengakui perbuatannya telah melakukan aksi penodongan terhadap korban dengan modus COD. “Kami berpura-pura membeli ponsel korban dengan modus COD, kemudian setelah bertemu kami ambil ponselnya dan saya tusuk korban menggunakan sajam”ucapnya.(Kiki)