Disdukcapil OKI Kembali Berikan Pelayanan Jelades Semedi

oleh
uktdfilfy

“Ini juga upaya kita dalam membahagiakan masyarakat. Program ini permudah warga yang bertempat tinggal jauh dari kantor Disdukcapil OKI, dan mempercepat proses pembuatan dokumen kependudukannya, dengan begitu masyarakat terbantu,” ungkap dia.

Karena kita tahu, kesadaran masyarakat dalam hal administrasi kependudukan masih kurang, terlebih dengan kondisi jarak yang jauh. Lanjut dia, maka dari itu, kendati kita [Disdukcapil OKI] juga telah sediakan layanan secara online melalui WhatsApp, namun program jelades pun tetap dilanjutkan.

“Sebab, sejak program jelades dilakukan, pencapaian cakupan kepemilikan dokumen kependudukan di Kabupaten OKI naik secara signifikan. Semula pada 2018 sebanyak 73 persen, lalu 2019 sebanyak 78,4 persen. Pada 2020 kian meningkat menjadi 85,5 persen,” terang dia.(BI)