PALEMBANG,KRSumsel.com – Anggota Kepolisian Sektor (Polsek) Ilir Timur (IT) I Palembang menyita ratusan knalpot racing dari hasil penindakan di sepanjang bulan September 2021 ini.
Kapolsek IT I, AKP Ginanjar Aliya Sukmana menjelaskan, bahwa ada sekitar 113 knalpot racing yang diamankan dari hasil razia balapan liar di beberapa titik di wilayah hukum Polsek IT I Palembang.
“Selain menyita dari hasil balapan liar kita juga menyisir tempat pemuda-pemuda nongkrong selama kondisi pandemi Covid-19 di wilayah kita,” ujarnya, Senin (13/9/2021).