Kasus Kematian Akibat COVID-19 Bertambah Enam Orang di Bulungan

oleh
Screenshot_2021-08-24-07-13-38-89_40deb401b9ffe8e1df2f1cc5ba480b12

Tarakan, KRsumsel.com – Kasus kematian akibat COVID-19 di Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara bertambah enam orang sehingga menjadi 146 orang.

Sedangkan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 bertambah 38 orang dan jumlah kumulatif pasien terkonfirmasi positif menjadi 9.489 orang, kata Juru Bicara Hubungan Masyarakat Dinas Kesehatan Pemkab Bulungan, Heriyadi Suranta di Tanjung Selor, Bulungan, Senin.

Kasus pasien positif COVID-19 di Bulungan menyebar di Kecamatan Bunyu sebanyak 128 orang, Tanjung Palas Utara sebanyak 108 orang, Tanjung Palas Tengah sebanyak 20 orang, Tanjung Palas Timur sebanyak 33 orang, Tanjung Selor sebanyak 685 orang, Tanjung Palas sebanyak 125 orang dan Sekatak sebanyak 14 orang.

Kemudian Tanjung Palas Barat sebanyak 52 orang, Peso Hilir sebanyak 24 orang, Peso sebanyak 50 orang dan dari luar daerah sebanyak 20 orang.

Sedangkan pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh bertambah 168 orang dan jumlah yang sembuh dari COVID-19 sebanyak 7.587 orang. Kemudian kasus aktif sebanyak 43 orang dan jumlah kumulatif kasus aktif 1.586 orang.(Anjas)