Sigi, KRsumsel.com – Pemerintah Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, berusaha memenuhi kebutuhan pangan warga, utamanya penyintas gempa dan likuefaksi serta penyintas banjir bandang di daerah tersebut, untuk meringankan beban masyarakat kala pandemi COVID-19.
“Pemerintah berusaha terus untuk memenuhi kebutuhan masyarakat salah satunya pangan dari sektor pertanian,” ucap Bupati Sigi Mohamad Irwan, di Sigi, Kamis.
Upaya Pemkab Sigi dalam pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat, dibuktikan dengan disalurkannya bantuan beras sebanyak empat ton kepada penyintas gempa dan banjir bandang di Desa Bangga, Kecamatan Dolo Selatan.
“Bantuan beras ini sebagai bentuk upaya pemerintah daerah Kabupaten Sigi dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat utamanya beras,” kata Mohamad Irwan.
Bantuan beras sebanyak empat ton berasal dari Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sigi, yang disalurkan secara langsung oleh Bupati Mohamad Irwan kepada penyintas gempa dan banjir di desa tersebut.
Bantuan beras itu, diberikan kepada 822 keluarga penyintas gempa dan banjir bandang Desa Bangga, untuk mengurangi beban masyarakat desa setempat.
Bupati Mohamad Irwan mengemukakan bantuan beras itu merupakan tindak lanjut dari program pemerintah daerah dalam pemenuhan kebutuhan pangan, peningkatan gizi yang berkualitas, yang salah satu tujuannya untuk pencegahan stunting.
“Diharapkan bantuan ini dapat dipergunakan sebaik-baiknya oleh masyarakat penerima manfaat, bantuan ini juga merupakan program pemerintah,” katanya.
Bupati mengimbau kepada masyarakat penerima bantuan beras itu, agar memanfaatkan bantuan itu sebaik mungkin untuk pemenuhan kebutuhan pangan rumah tangga.
Ia juga meminta kepada masyarakat untuk bersabar, tidak tidak perlu terpengaruh dengan informasi-informasi yang tidak dapat dipertanggungjawabkan, dan tidak jelas sumbernya.
“Pemerintah ada dan berpihak kepada masyarakat, pemerintah terus berupaya untuk yang terbaik bagi masyarakatnya,” katanya.(Anjas)