Modifikasi Mobil Kijang jadi Watercanon Mini, Inovasi Polsek Sekayu Guna Menekan Penyebaran Virus Corona

oleh
IMG-20210722-WA0001

MUBA, KRSUMSEL.com – Berbagai upaya hingga inovasi terus dilakukan Polsek jajaran polres Musi banyuasin, demi terputusnya penyebaran virus covid-19 di bumi Serasan Sekate.

Polsek Sekayu yang dikomandoi oleh Iptu Akib dengan berbagai ide serta tenaga terus berkarya demi terputus nya mata rantai penyebaran virus covid-19.

Dengan memodifikasi mobil kijang pickup sedemikian rupa yang ditambahkan tangki tempat air. Sehingga terbentuk lah watercanon mini yang yang dapat menyemprotkan air.

Kapolres Muba melalui Kapolsek Sekayu Iptu.Akib pirdaus mengatakan pihaknya sengaja memodifikasi mobil kijang ini untuk dijadikan mobil watercanon mini pemburu covid. Namun peruntukannya tidak seperti watercanon yang sebenarnya, ungkapnya.

Lanjut nya dengan mobil ini kita bisa lebih luas lagi jangkauannya hingga bisa ke komplek pemukiman warga masyarakat dan yang sulit dijangkau dan juga kita sertakan pengeras suara sembari mengingatkan warga untuk tetap menjaga protokol kesehatan.

Dengan kapasitas air 600 liter dengan 4 kran air keluar melalui sisi samping kiri dan kanan dan juga dari belakang serong kekiri dan kekanan dengan jarak jangkau 2 meter dapat kita lakukan penyemprotan disinfektan dengan merata.ujarnya.

Hari ini Rabu 21/7/21, kita perdana melakukan penyemprotan bersama forkopincam Sekayu diKomplek perumnas dan duku residence Kel. Balai Agung Kec. Sekayu, Alhamdulillah hasilnya sesuai dengan harapan kita, alat bekerja dengan baik dan sasaran dapat kita jangkau lebih luas, ungkap Kapolsek.

Dengan salah satu cara yang kita lakukan ini kita berharap dapat memutus mata rantai penyebaran virus covid-19 dan beliau berharap untuk masyarakat agar lebih disiplin mematuhi prokes serta ikut berperan aktif dalam menekan penyebaran virus covid-19 dengan cara disiplin protokol kesehatan,” tutupnya.(AS/RIL)