BPS: Persentase Penduduk Miskin Sulut Paling Rendah di Pulau Sulawesi

oleh
Screenshot_2021-07-18-14-59-57-47

Manado, KRsumsel.comBadan Pusat Statistik mencatat persentase penduduk miskin di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) terendah di antara enam provinsi lain di Pulau Sulawesi pada Maret 2021.

Kepala BPS Sulut Asim Saputra di Manado, Minggu, mengatakan persentase penduduk miskin Sulut sebesar 7,77 persen, sedangkan yang tertinggi adalah Gorontalo sebesar 15,59 persen.

Kemudian, katanya, Sulteng sebesar 13 persen, Sulawesi Tenggara 11,66 persen, Sulawesi Barat 11,29 persen dan Sulsel 8,87 persen.

Asim menjelaskan selama periode Maret 2014-Maret 2021, persentase penduduk miskin Sulut selalu berada di bawah angka kemiskinan nasional (10,14 persen), yaitu berada di kisaran 7,51 – 8,98 persen.

Persentase penduduk miskin tertinggi terjadi pada September 2015 sebesar 8,98 persen, sedangkan persentase terendah terjadi pada September 2019, yakni sebesar 7,51 persen.

Persentase penduduk miskin Sulawesi Utara dan nasional pada periode 2014-2021

memiliki pola yang hampir sama.

Perbedaan terjadi pada September 2015 dan Maret 2019, dimana persentase penduduk miskin Sulawesi Utara mengalami kenaikan sementara angka nasional menunjukkan penurunan.

Pada Maret 2021, persentase penduduk miskin dengan pengeluaran per kapita per bulan di bawah Garis Kemiskinan di Sulawesi

Utara mencapai 7,77 persen (196,35 ribu orang), turun 0,01 persen poin dibanding September 2020 yang sebesar 7,78 persen (195,85 ribu orang).

Bila dibandingkan kondisi September 2020, persentase penduduk miskin di daerah perkotaan naik 0,05 persen poin menjadi 5,36 persen, sedangkan daerah perdesaan turun 0,03 persen poin menjadi 10,61 persen.

Selama periode September 2020 – Maret 2021, jumlah penduduk miskin di daerah perkotaan naik sebanyak 1,51 ribu orang (dari 71,66 ribu orang naik menjadi 73,17 ribu orang), sementara di daerah perdesaan turun sebanyak 1,02 ribu orang (dari 124,19 ribu orang turun menjadi 123,17 ribu orang).(Anjas)