Kodim 0430/BA Melaksanakan Komsos Dengan Komponen Masyarakat TA 2021

oleh
IMG-20210528-WA0036

BANYUASIN,KRSumsel.com – Penyelenggaraan Komunikasi sosial dengan komponen masyarakat semester I TA 2021 dengan tema “Merajut persatuan dan kesatuan Bangsa”Bertempat diaula Kodim 0430/BA,Jln. Lingkar Sekojo Kel. Mulya Agung Kec. Banyuasin III Kab.Banyuasin Jum’at (28/5/2021).

Komandan Kodim 0430/ Banyuasin, Letkol Arm Farid Hidayat, P. S. C, M. Sc, mengucapkan Selamat Datang kepada Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama,Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Organisasi Kemasyarakatan dan LSM dan Tamu udangan lainya,di Kodim 0430/BA terimah kasih atas partisipasinya dalam rangka menjalin silahturahmi apkowil dengan Komponen Masyarakat yang ada di wilayah Kabupaten Banyuasin sehingga kita dapat berinteraksi melalui kegiatan binter wilayah ini.

Dalam sambutannya Komadan Kodim 0430/BA menyampaikan Penyelenggaraan Komsos dengan Komponen Masyarakat Kodim 0430/BA TA. 2021 bertujuan untuk membangun pemahaman yang positif tentang permasalahan Geografi, Demografi dan kondisi RTRW, Pertahanan darat serta permasalahan lain yang menonjol diwilayahnya dalam rangka mewujudkan persamaan misi, persepsi dan interpretasi yang sama tentang pertahanan negara dan mengantisipasi dinamika kehidupan bangsa dan negara.

TNI sebagai komponen utama pertahanan negara dan komponen masyarakat sebagai komponen pendukung suatu sistem pertahanan wilayah suatu bangsa, kita semua merupakan insan teritorial oleh sebab itu dari sekarang mari kita luruskan niat dan kuatkan ikhtiar untuk menjadikan TNI beserta komponen cadangan menjadi insan yang profesional modren, tangguh serta berjiwa kesatria, militan dan loyal.

Oleh sebab itu hendaknya membekali diri sejak dini dengan berbagai kemampuan pengetahuan dan keterampilan baik perorangan, satuan maupun organisasi sehingga dapat mengaplikasikan dalam pelaksanaan tugas pokok, disamping itu diharapkan kita lebih peka lagi untuk membantu masyarakat dalam berbagai hal sehingga kita dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara.

Tetap pedomani protokol Kesehatan dalam kegiatan apapun dengan menerapkan 3 M (mencuci tangan, memakai masker dan menjaga jarak).

semoga kita bisa menjadi contoh serta tauladan yang baik bagi masyarakat, marilah kita ikuti kegiatan ini dengan penuh syukur dan perasaan senang hati agar bermanfaat bagi kita seluruhnya.(Yan)