Jakarta, KRSUMSEL.com – Aktris Angelababy lagi-lagi menjadi sorotan di dunia maya. Kali ini ia kepergok tengah merokok di semak-semak di tengah momen liburannya di Sanya.
Dalam foto-foto yang beredar di dunia maya dan media-media tersebut tampak selebriti berusia 32 tahun itu awalnya bersama rekan wanitanya. Ia tampak memegang sebungkus rokok.
Tak lama kemudian ia pun pergi ke semak-semak dan merokok di sana. Niatnya untuk merokok di sana untuk menghindari sorotan orang-orang sekitar malah menjadi blunder.
“Ia boleh saja melakukan apa saja dengan hidupnya tapi menyampah itu ilegal. Apalagi jika hal buruk terjadi di mana ia lupa mengecek apa rokoknya sudah mati atau belum sebelum membuangnya ke semak-semak. Apa yang akan dilakukannya jika ia membuat kebakaran? Ia harusnya berpikir dulu sebelum bertindak,” tulis salah seorang netizen.
Selain itu adapula yang menyebutkan jika Angelababy adalah sosok yang tak bisa dipercaya dan pembohong. Hal itu disebabkan dalam sebuah acara ia mengaku jika sudah berhenti merokok sejak 2008.
“Ia ngaku sudah berhenti merokok sejak lebih dari 10 tahun lalu. Jika ia tak bisa memegang ucapannya, maka seharusnya ia tak mengatakan apa-apa,” sindir salah seorang netizen.
Kala itu ia ketahuan merokok di sebuah restoran yang mana merupakan melanggar hukum di sana. Hal itu pun membuat para netizen berharap jika ia bisa mendapatkan sanksi.Kepergok merokok seperti ini bukanlah kali pertama bagi Angelababy, sebelumnya pada November 2019 lalu ia juga sempat menuai hujatan karena hal tersebut.
Namun sayangnya Angelababy lolos begitu saja tanpa mendapatkan teguran atau pun sanksi dari pihak petugas. Lantas, bagaimana dengan tindakannya kali ini?(*)