Geliatkan Keagamaan dan Kembangkan Potensi anak 

oleh
20210304_160608

OKI, KRSUMSEL.com – Pihaknya akan terus mewujudkan pembangunan di berbagai aspek baik secara moril maupun spritual yang ada di Desa Sumbu Sari, Kecanatan Mesuji Raya, Kabupaten OKI ini. Demikian dikatakan Kades Sumbu sari Supriyadi saat ditemui di sela – sela saat diri memantau pelaksanaan pembangunan lapangan sepak bola,beberapa waktu lalu.

Dikatakannya, mèncermati berbagai potensi yang di miliki anak anak remaja Desa Sumbu Sari sangat besar potensi yang ada baik itu dalam bidang keagamaan maupun bidang olahraga.

“Di desa kami aktif berbagai kelompok pengajian serta pula memilki club sepak bola Anak Muda Sumbu Sari (AMS) yang ditangani Suwardi dan Rudi yang jadwal latihannya 2 kali dalam seminggu,” terangnya.

Maka itu pihak pemerintahan Desa Sumbu Sari ini bersama karang taruna terus berbenah dan mengoptimalkan sarana dan prasarana yakni memperelok lapangan Sepak bola di dusun swakarsa dan merealisasikan pembangunan lapangan bola Futsal di wilayah dusun 04  yang sekarang telah dinikmati anak – anak.

“Terima kasih pak kades Supriyadi karena kami sudah bisa main sepak bola dengan enak lapangan begini, kami anak – anak sini juga telah sering mengikuti pertandingan sepak bila antar kampung bahkan pernah meraih juaranya,” tutur M.Ibrahimovic dan Sendi Tiarno.

Sementara Ketua PKK  Desa Sumbu Sari Murtinah menjelaskan jika kelompok kegiatan pengajian  para ibu dan bapak telah lama berjalan dari dusun 01 dengan penceramahnya H.Imam Syafe’, dusun 02 oleh Kiayi M.Yunus, dusun 03 ustads Suyadi, dusun 04 oleh ustads aAli hasyim,dusun 05 oleh ustads kasmai hingga dusun 06 oleh ustads M.Rofiq di desa ini setiap minggunya dan pengajian setiap dusun tersebut di rangkum kembali pengajian bulanan yang minggu pertama untuk para ibu yang di pelopori Hj.Supatmi dan kelompok bapak oleh H.Jumono, dalam rutinitas pengajian tersebut di dengan siraman rohani agama islam juga belajar sholawat,tàhlil,serta iringan kelompok rabana, cetus Murtinah.

Sedangkan Supriyadi mengimbau jika pada bulan Agustus  mendatang di Desa Sumbu sari ini akan melaksanakan pemilihan kepala desa (pilkades) maka itu dirinya mengingatkan pada masyarakatnya untuk menjaga persatuan dan persatuan demi keamanan dan kenyamanan pesta demokrasi tersebut, jangan sampai terjadi hal – hal yang merugikan kita semua maka semua Calkades dan pendukungnya bisa mawas diri, imbuhnya.

Dirinya yang akan bertarung kembali untuk memimpin desa Sumbu Sari 6 tahun kedepannya telah berbuat dan melaksanan tahapan – tahapan pembangunan yang di programkan setiap tahunnya, màka itu jika dirinya di percaya kembali untuk memimpin maka dukung dirinya dalam pilkades tersebut dan akan melanjutkan prigram yang akan terus di realusasikan, Pungkas Supriyadi. (Heri)