PSG Vs Man City: Kemenangan Anak Kemarin Sore

oleh
oleh
manchester-city-2

Paris, KRSUMSEL.com – Manchester City mengalahkan PSG 2-1 di leg pertama semifinal Liga Champions. Pep Guardiola senang betul dengan performa pasukan anak kemarin sorenya.

Pari Saint-Germain (PSG) menjamu Manchester City di Parc des Princes, Kamis (29/4/2021) dini hari WIB, dalam leg pertama babak semifinal Liga champions. PSG tampil menekan sejak awal laga, mampu mencetak gol lewat sundulan Marquinhos di menit ke-15.

Skor akhir kemenangan buat tim tamu 2-1. PSG setidaknya harus membuat dua gol tanpa kebobolan jika mau melangkah ke final, City sendiri cuma butuh hasil imbang.Di babak kedua, Manchester City mampu bangkit. Tim tamu bisa membalas dengan dua gol lewat Kevin De Bruyne di menit ke-64 dan Riyad Mahrez di menit ke-71.

Pep Guardiola, manajer Manchester City senang betul dengan performa anak-anak asuhnya. Khususnya, bisa bangkit dari ketertinggalan dan comeback.

“Kami bisa bangkit di 10 menit akhir babak pertama dan luar biasa di babak kedua. Kami mencetak dua gol tandang, itu sangat penting,” terang Guardiola seperti dilansir BT Sport.

Pep Guardiola menyebut, Manchester City bagaikan anak kemarin sore, sebab inilah kali pertama The Citizens menapaki babak semifinal Liga Champions. Meski begitu, Guardiola mengungkapkan timnya bisa tampil percaya diri dan memainkan permainannya sendiri.

“Ini adalah semifinal pertama kami,” ujar Guardiola.

“Klub ini tidak memiliki banyak pengalaman dalam Liga Champions di tahap akhir, terutama di semifinal. Tapi saya pikir, itu akan membantu kami menyadari bahwa, ketika kami menjadi diri kami sendiri, apapun bisa terjadi,” tambahnya.

“Yang saya inginkan di leg kedua adalah kami menjadi diri kami sendiri,” tutupnya.(*)

SUMBER