Jakarta, KRSUMSEL.com – Real Madrid sukses meredam Liverpool dan memetik kemenangan meyakinkan 3-1. Vinicius Junior tampil gemilang dan mencetak dua gol untuk memenangkan Los BLancos.
Menjamu Liverpool di Estadio Alfredo Di Stefano, Rabu (7/4/2021) dini hari WIB pada leg pertama perempatfinal Liga Champions, Madrid tampil agresif sejak sepak mula. Liverpool kesulitan mengembangkan permainan di babak pertama bahkan tak berhasil mencatatkan satupun tembakan ke gawang.
Sementara tuan rumah dengan nyaman memanfaatkan pertahanan Liverpool yang rapuh dan canggung untuk mendapatkan gol dari Vinicius Junior dan Marco Asensio. Babak pertama selesai 2-0.
Liverpool menggebrak di awal babak kedua dan memperkecil ketertinggalan melalui Mohamed Salah pada menit ke-51. Namun lagi-lagi wakil Inggris ini mendapatkan pukulan usai dibobol Vinicius pada menit ke-65.
Skor 3-1 bertahan sampai peluit panjang. Real Madrid membawa bekal kemenangan ini untuk melawat ke markas Liverpool, Kamis (15/4) pekan depan, pada partai leg kedua.
Jalannya Pertandingan
Baru dua menit, Real Madrid sudah unjuk potensi. Karim Benzema berlari memotong dan melepaskan tembakan kaki kiri, yang masih terlalu mudah untuk diamankan Alisson Becker.
Liverpool berupaya keluar dari tekanan, tapi Madrid sudah kembali membangun situasi bagus lainnya. Di menit ke-12, tuan rumah meminta penalti usai jatuhnya Luka Modric di bawah tekanan Georginio Wijnaldum. Wasit tak menganggapnya sebagai pelanggaran.
Peluang buat Madrid semenit berselang. Ferland Mendy menusuk di kiri dan mengirim umpan silang yang ditanduk Vinicius Junior. Sundulan penyerang asal Brasil itu cuma bergulir tipis ke kanan gawang.
Liverpool balas menekan melalui Trent Alexander-Arnold dari kanan. Umpan silangnya di menit ke-16 dan 17 masih bisa dihalau pertahanan Madrid.
Benzema menerima umpan terobosan di menit ke-25 dan coba menembak. Ozan Kabak yang sigap menempelnya sukses memblok bola untuk menjaga gawang Liverpool.
GOL! Madrid memimpin di menit ke-27 memanfaatkan kelengahan Liverpool. Kroos memainkan umpan panjang ke belakang pertahanan Liverpool dan diterima Vinicius. Dengan tenang ia mengontrol bola menggunakan dada, lalu menaklukkan Alisson dengan sepakan mendatar.
Vinicius punya peluang lain di menit ke-32 usai menerima umpan dari Benzema. Tembakannya kali ini dibelokkan Nathaniel Phillips ke luar lapangan. Percobaan Marco Asensio tak lama kemudian masih melebar.
GOL! Kesalahan lain dari Liverpool berujung gol Madrid. Kroos kembali memainkan umpan panjang yang kali ini coba ditangani Alexander-Arnold.
Namun sundulan bek kanan Liverpool itu malah lebih dekat ke Asensio alih-alih ke rekan setim atau kiper. Asensio dengab cerdik mencungkil bola melewati Alisson, lalu menyonteknya ke dalam gawang.
Nyaris Madrid unggul 3-0 di menit ke-43. Umpan mundur Kabak ke Alisson dipotong Asensio, tapi sepakan gelandang Madrid itu masih bisa dihalau kiper Liverpool. Babak pertama selesai.
GOL! Liverpool menipiskan ketertinggalan di menit ke-51. Diogo Jota menusuk dari kiri dan coba menembak, tapi sepekannya membentur dan jatuh ke kaki Salah yang tak terkawal.
Salah pun menyelesaikannya ke dalam gawang. Madrid sempat menduga gol tercipta dalam posisi offside, tapi tayangan ulang menunjukkan Lucas Vazquez membuat Salah onside.
Peluang lain buat Liverpool dua menit berselang. Alexander-Arnold memainkan umpan silang ciamik dari kanan dan mengarah ke Jota di tiang jauh. Tandukan Jota cuma berakhir melebar.
Peluang bagus buat Liverpool di menit ke-63. Jota merangsek dan menyodorkan bola ke Sadio Mane di depan gawang, tapi Mendy di tempat yang tepat untuk memotong umpan tersebut.
Serangan balik Madrid kandas tak lama berselang. Asensio berlari bebas menerima umpan Benzema, hanya saja upayanya untuk mengumpan ke Vinicius di kiri terbaca oleh Alexander Arnold.
GOL! Madrid menjauh di menit ke-65 memanfaatkan canggungnya pertahanan Liverpool. Dari kanan, Modric mengoper ke Vinicius di tengah dan disambar di kesempatan pertama. Bola meluncur melewati kaki Phillips dan tak kuasa dibendung Alisson.
Vinicius kembali merepotkan Liverpool di menit ke-71. Tusukannya diakhiri dengan umpan ke Benzema, yang lantas mengarahkan sepakan ke gawang. Alisson bisa menghalaunya.
Liverpool mencoba meningkatkan intensitas serangan. Sodoran Salah disambar Thiago di depan kotak penalti pada menit ke-77, tapi masih melambung.
Percobaan jarak jauh Wijnaldum di menit ke-88 diblok pertahanan Madrid. Tuan rumah merapatkan barisan hingga berhasil mempertahankan skor sampai laga selesai.
Susunan pemain:
Real Madrid: Thibaut Courtois; Lucas Vazquez, Eder Militao, Nacho Fernandez, Ferland Mendy; Toni Kroos, Casemiro, Luka Modric; Marco Asensio (Federico Valverde 70′), Karim Benzema, Vinicius Junior (Rodrygo 85′)
Liverpool: Alisson; Trent Alexander-Arnold, Ozan Kabak (Roberto Firmino 81′), Nathaniel Phillips, Andrew Robertson; Naby Keita (Thiago Alcantara 42′), Fabinho, Georginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Sadio Mane, Diogo Jota (Xherdan Shaqiri 81′).(*)