Lagi Mengawasi Pegawai PLN Bekerja, Ilham Ditusuk Tetangganya Sendiri

oleh
IMG-20210306-WA0005

PALEMBANG,KRSumsel.com – Belum jelas permasalahannya,  Andri Febrianto nekat tikam tetangganya sendiri,yakni Ilham Romadon (28) saat sedang mengawasi pekerjaan pegawai PLN yang sedang memperbaiki aliran listrik di Mushola Nurul Islam di Gang Nurul Islam, Kecamatan Plaju Palembang, pada Rabu (3/3/2021) sekitar pukul 16.15 WIB.

Akibat kejadian itu korban mengalami luka tusuk senjata tajam (sajam) di bagian pinggang sebelah kanan,  luka lecet di bagian di pinggang sebelah kiri dan telapak tangan sebelah kiri.

Sehingga warga Jalan Talang Petai, Kecamatan Plaju harus dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Pertamina untuk diberikan perawatan intensif.

Tidak terima dengan apa yang sudah dialami oleh suaminya, Laili Kumalasari (26) melaporkan kejadian ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Palembang, Sabtu (6/3/2021).

Menurutnya kejadian itu berawal korban bersama orang tuanya dan pengurus mushola berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk memperbaiki aliran listrik di mushola Nurul Islam yang sering mengalami mati lampu.

“Kemudian suami saya ini menghubungi orang PLN setempat untuk aliran listrik di mushola tersebut segera diperbaiki, setelah ditelepon dua orang petugas PLN datang ke TKP dan langsung memperbaiki aliran listrik, ” ujarnya.

Namun saat itu korban bersama orang tuanya mengawasi petugas PLN yang sedang bekerja karena saat kejadian orang tua korban lengah dan pengurus mushola sedang berada di dalam mushola lalu dua orang petugas PLN sedang sibuk memperbaiki aliran listrik.

“Tiba-tiba saja pelaku datang memeluk hingga menusuk suami saya di pinggang belakang sebelah kiri, ” ujarnya kepada petugas piket SPKT Polrestabes Palembang.

Sementara itu, korban Ilham merasa terancam berusaha menghindar, namun pelaku kembali berusaha menusukan pisau ke arah dirinya.

“Suami saya berusaha lari tapi pelaku mampu menggoreskan pisau ke arah nya dan tangan kiri suamj saya terkena goresan pisau,” jelasnya.

Kemudian korban lari meninggalkan TKP ke arah rumah hingga korban terjatuh ke jalan dan sempat ditolong oleh kerabat keluarga nya.

Untuk laporan korban sudah diterima anggota piket SPKT Polrestabes Palembang dan, akan diserahkan ke Unit Reskrim .(Kiki)