OKI, KRSUMSEL.com – Sebagai pelindung, pengayom dan pelayanan masyarakat, Polres Ogan Komering Ilir akan berusaha secara maksimal untuk melayani masyarakat dengan kemudahan, cepat, simpatik, ramah dan sopan.
Kemudian pada setiap bagian dari satuan yang ada di Polres OKI akan terus melakukan pembenahan dalam rangka mewujudkan ZI-WBK dan WBBM, mulai dari perbaikan sarana dan prasarana pelayanan, sosialisasi, serta membangun komitmen yang kuat dalam organisasi.
“Untuk itu Polres OKI akan serius wujudkan ZI dan WBK serta terus melakukan pembenahan pada Sumber Daya Manusia (SDM) anggota Polres OKI dengan pelayanan untuk menerapkan Senyum, Sapa dan Salam” tandasnya.
Pelayanan masyarakat dalam tugas pokok sebagai anggota Polri, khususnya di Polres OKI harus tertanam dalam setiap perilaku kehidupan. Penampilan perilaku dimaksud akan sangat tergantung pada integritas pribadi dari anggota dengan dilakukan secara terus menerus dan secara tulus menjadi anggota Kepolisian yang Presisi.
Sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat peran yang diberikan pada Polri, atas legalitas Undang – undang yang dijalankan oleh seluruh anggota Polri, khususnya di Polres OKI untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.” pungkas Kapolres OKI. (humas-polri)