Jakarta, KRSUMSEL.com – Mantan Istri Andika Kangen Band, Chairunnisa alias Chacha ditangkap karena narkoba bersama dengan seorang pria yang disebut adalah kekasihnya. Chacha ditangkap saat berada di kontrakan teman cowoknya itu
Kanit Narkoba Subdit 3 Polda Lampung AKP Aden menjelaskan adanya penangkapan pada 8 Februari 2021 sekitar pukul 23.00 WIB di salah satu kamar kontrakan di kawasan Tanjung Karang Timur, Bandar Lampung. Mantan istri Andika Kangen Band ditangkap saat sedang bersama pria bernama Riski Pratama.
“Iya ditangkap (berdua) sama Risky Pratama di kontrakan di kawasan Tanjung Karang Timur Bandar Lampung,” kata AKP Aden saat dihubungi melalui telepon, Rabu (10/2/2021).
Lebih lanjut mantan istri Andika Kangen Band sebenarnya tidak masuk sebagai target. Hanya saja saat penangkapan ada Chairunnisa di kontrakan Risky Pratama yang merupakan target dari polisi.”Saat ini masih dalam tahap pemeriksaan ya. Intinya Risky ini ditangkap, DPO nya Risky ini. Memang sudah kita pantau, kebetulan di situ ada Chairunnisa,” jelas AKP Aden.
Ketika ditangkap, polisi mengatakan Chairunnisa kooperatif. Chairunnisa masih ditetapkan sebagai pemakai.
“Kooperatif, orang kebetulan dia ada di situ, yang mau ditangkap laki-laki itu,” tuturnya.
“Sementara cewek ini pemakai, kalau yang DPO itu bisa dikenakan pasal pengedarlah,” tegas AKP Aden.
AKP Aden pun menegaskan saat ini kondisi Chairunnisa baik-baik saja. Dia pun masih menjalani pemeriksaan. Sedangkan Andika Mahesa juga sudah mendengar kabar tersebut.
Andika berujar ingin langsung ke Bandar Lampung hanya untuk mengecek kondisi anaknya, Bintang yang ada di bawah pengasuhan Chairunnisa.(*)