Mobil Belok Mendadak, Pengendara Motor Yamaha R15 Alami Luka Lecet

oleh
IMG-20201215-WA0008

PALEMBANG, KRSUMSEL.com – Terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Gub H Bastari tepanya di depan Polrestabes Palembang antara motor yamaha R15 dan satu unit mobil toyota kijang LSX, Selasa (15/12/2020) sore.

Informasi yang dihimpun kecelakaan tersebut bermula saat mobil yang berada di sebelah kanan jalan tiba-tiba mendadak belok ke kiri.

Kemudian motor tersebut datang dari belakang dan tidak sempat menghindar sehingga menabrak begaian belakang mobil tersebut.

Akibat kecelakaan tersebut, motor yamaha R15 mengalami kerusakan parah dibagian depan dan samping kiri body motor hancur dan terlihat berserakan di TKP.

Sedangkan mobil toyota kijang mengalami kerusakan yaitu penyok dibagian pintu belakang mobil.

Terlihat kedua pengendara motor maupun mobil tersebut masih bermusyawarah untuk menyelesaikan permasalahan tersebut secara kekeluargaan.

Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor mengalami luka lecet dibagian siku tangan sebelah kanan, dan luka lecet pada bagian dengkul sebelah kiri. (****)