Jakarta, KRSUMSEL.com – Lifter Citra Febrianti sedang diselimuti kebahagiaan. Setelah dinyatakan sah meraih medali perak Olimpiade 2012, dia akan diberi bonus ratusan juta.
Citra ialah atlet angkat besi yang mewakili Indonesia pada Olimpiade 2012 di London, Inggris. Ia tampil di kelas 53 kg, tapi hanya mampu berada di peringkat empat.
Sementara itu, medali emas diraih lifter Kazakhstan Zulfiya Chinshanlo, perak direbut Hsu Shu-ching dari Taiwan, dan Christina Lovu dari Moldova sebagai peraih medali perunggu.
Situasi itu pun menguntungkan Citra Febrianti. Pasalnya, melalui surat resminya 19 November lalu, IOC telah memastikan medali perak untuk Citra dan emas untuk Shu-ching.
Kini setelah medali perak, Citra akan segera menerima bonus dari pemerintah sesuai dengan nominal saat itu, Rp 400 juta.
Kepastian apresiasi itu disampaikan Asisten Deputi Kemitraan dan Penghargaan dari Kemenpora, Suyadi.
“Sesuai arahan Menpora kami sudah siapkan bonusnya. Kami tidak bisa menunggu medalinya tiba (di Indonesia). Surat Keputusan (SK) sudah disiapkan, antara Senin atau Selasa akan ditandatangani menteri. Semoga pekan depan Citra bisa menerima haknya,” kata Suyadi dalam rilisnya.
Sementara itu, Ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari berterima kasih atas respons positif Kemenpora.
“Kami mengapresiasi langkah cepat Kemenpora yang segera merespons setelah kami melaporkan pada Menpora Zainudin Amali bahwa IOC telah mengonfirmasi medali perak Citra di Olimpiade London dan akan segera mengirimkannya ke Indonesia,” kata Okto.
“Kami berharap komunikasi yang baik antara KOI dengan Kemenpora akan terus terjaga,” ujarnya.(*)