Ririn Ekawati Bantah Hubungannya dengan Ibnu Jamil Settingan

oleh
oleh
ririn-ekawati-ibnu-jamil-5_43

Jakarta, KRSumsel – Ririn Ekawati sudah terbuka soal asmaranya dengan Ibnu Jamil. Ia menegaskan hubungannya dengan sang aktor serius adanya.

Ririn Ekawati sempat disebut-sebut pura-pura dekat saja dengan Ibnu Jamil. Kini ia membantah bahwa asmaranya dengan Ibnu hanya rekayasa.

“(Hubungan ini) beneran, sejak kapan aku settingan? Nggak pernah,” kata Ririn dengan raut wajah bahagia seperti dilihat di channel YouTube Ussy Sulistiawaty.

Di kesempatan yang sama, Ririn juga mengatakan dirinya tak ingin lama-lama hanya berpacaran saja. Ia memberi kode, dirinya akan melepas masa kesendiriannya segera.

“Nggak usah (lama-lama), kita pacaran setelah nikah aja,” tuturnya lagi.

Sebelumnya, Ibnu Jamil juga sudah mengatakan soal keseriusannya kepada Ririn Ekawati. Dalam tayangan Selebrita Pagi, ia mengatakan akan menggelar pernikahannya dengan Ririn yang dikabarkan digelar akhir tahun ini.

“Iya jujur saya udah melamar dia, tinggal cari hari baik, dan Insyaallah kalau udah ada harus baik bisa disegerakan,” kata Ibnu Jamil dilansir dari ‘Selebrita Pagi’, Minggu (22/11/2020).

Ibnu Jamil yang pernah gagal berumah tangga menambahkan, ia memohon doa agar niatnya mempersunting Ririn Ekawati segera terlaksana dengan lancar.

“Mudah-mudahan bisa cepat, doakan saja,” mohon Ibnu Jamil.

Hubungan Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil terkuak usai kebersamaan mereka saat berlibur di Nihi Sumba beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan itu, Ibnu juga melamar Ririn Ekawati. Ia membagikan momen bahagia itu lewat channel YouTube miliknya. Ibnu Jamil melamar Ririn Ekawati di Nihi, Sumba pada 22 Oktober 2020.

Ririn Ekawati diketahui sudah dua kali menikah. Di pernikahan keduanya, Ririn menerima takdir harus rela ditinggal sang suami, Ferry Wijaya meninggal dunia karena penyakit kanker yang diidapnya.

Dari dua pernikahan sebelumnya, Ririn sudah dikaruniai dua anak perempuan, yaitu Jasmine Salsabila Abeng dan Abigail Cattleya Putri.(*)

SUMBER