Pembagian BLT DD Desa Regan Agung Tahap 7 dan 8 Berjalan Lancar

oleh
IMG-20201125-WA0011

BANYUASIN.KRSumsel.com -Pemerintah Desa Regan Agung menyalurkan BLT DD tahap 7 dan 8, di Kantor Desa Regan Agung Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Rabu (25/11/2020).

PJ Kepala Desa Regan Agung, Hasan mengatakan, bahwa pemerintah desa telah menyalurkan BLT DD tahap ke – 1,2,3,4,5 dan 6 dengan sukses, sekarang tahap Ke 7 dan 8 ke juga berjalan lancar.

“Pembagian BLT-DD ini ditujukan kepada warga yang benar-benar membutuhkan. Agar sekiranya dapat membantu meringankan kebutuhan pokok sehari-hari,” ujar PJ Kepala Desa.

Hasan Menambahkan, Pembagian ini diserahkan langsung oleh Kepala Desa Regan Agung, Kepada 122 KPM yang berhak menerima sesuai dengan musyawarah desa beberapa waktu lalu. “BLT DD tahap ke 7 dan 8 ini sebesar Rp 300 ribu yang diterima oleh setiap KK,” terangnya.

Kami berharap, warga dapat memahami proses dan mekanisme yang ditetapkan sehingga BLT DD ini dapat menyasar tepat kepada masyarakat yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan. katanya

pembagian BLT-DD tahap ke 7 dan 8. Dirinya mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Desa Regan Agung yang mentaati aturan saat pembagian dan Menggunakan Protokol Kesehatan dalam masa pedemi Covid-19.

“Terimakasih kepada Pemerintah Pusat, Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) tahap 7 dan 8 teralisasi dengan baik, sehingga bisa didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan dalam masa pemdemi Covid-19 dan bisa di gunakan untuk keperluan sehari-hari”. Jelasnya.(Yan)