(Merauke). KRSUMSEL.com – Dalamrangka memelihara keamanan dan ketertiban di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas Yonif 125/Simbisa di bawah Komando Pelaksana Operasi (Kolakops) Korem 174/ATW membangun Pos Kamling dan Portal di Gapura pintu masuk Kampung Baidub, Distrik Ulilin, Kabupaten Merauke.
Hal tersebut disampaikan Dansatgas Yonif 125/Simbisa, Letkol Inf Anjuanda Pardosi dalam keterangan tertulisnya di Kabupaten Merauke, Papua, Senin (9/11/2020).
Dikatakan Dansatgas, pembangunan Portal dan Pos Kamling di Kampung Baidub sebagai tindak lanjut atas adanya laporan warga kepada Danpos Bupul 12 Letda Inf Try Sutrisno, H. Am. S. Tr. Han dimana sebelumnya warga pernah kehilangan.
“Dengan cepat laporan warga tersebut ditindaklanjuti dan memerintahkan Danpos Bupul 12 segera membangun Portal dan Pos Kamling,” ujarnya.
Lebih lanjut dikatakan, Satgas merasa terpanggil atas adanya keluhan warga, sehingga dengan cepat merespon dan langsung membangun Portal dan Pos Kamling tersebut, dan dalam pengerjaannya dilakukan oleh Satgas bersama-sama dengan warga setempat.
“Hal ini dilakukan agar situasi di wilayah perbatasan tetap aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan nyaman,” tandasnya.
Di tempat terpisah, Danpos Bupul 12 Letda Inf Try Sutrisno, H. Am. S. Tr. Han menyampaikan bahwa pembangunan Portal dan Pos Kamling di Gapura pintu masuk Kampung Baidub setelah berkoordinasi terlebih dahulu dengan aparat kampung maupun tokoh-tokoh yang ada. “Dan ternyata mereka sangat mendukung, bahkan warga juga antusias turut membantu pengerjaannya,” imbuhnya.
Sementara itu, Danton Linmas Kampung Baidub Hironimus Tanjai (60 th) menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Satgas yang telah membangun Portal dan Pos Kamling di kampungnya.
“Ini sangat membantu kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Kampung Baidub. Terima kasih atas kepedulian bapak-bapak Satgas, semoga Tuhan membalas perbuatan baik bapak-bapak semua,” ucapnya senang.(****)