Satgas KONI Lampung gelar sarasehan untuk pupuk kebersamaan atlet PON

oleh

Bandarlampung, KRSUMSEL.com – Satuan Tugas Komite Olahraga Nasional Indonesia (Satgas KONI) Provinsi Lampung menggelar sarasehan bersama dengan atlet yang akan turun di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021, Papua dengan tujuan untuk memupuk kebersamaan.

“Kegiatan ini kami lakukan agar antara atlet dengan unsur pelatih dan Satuan Tugas KONI Lampung semakin dekat. Sarasehan seperti rencananya akan kami lalukan secara rutin tiap bulan,” kata Ketua Satgas KONI Lampung Dr Frans Nurseto, di Bandarlampung, Rabu.

Apa yang dilalukan Satgas KONI Lampung bukan tanpa alasan yaitu ingin ada tumbuh kebersamaan sesama atlet dalam satu suara untuk meraih supremasi tertinggi perolehan medali, dalam mewujudkan target Lampung masuk 10 besar nasional.

“Ini dilakukan selain latihan untuk tujuan prestasi dan menyehatkan jasmani, kami mencoba memberi kekuatan rohani melalui kegiatan keagamaan,” kata Frans yang juga Wakil Ketua Umum KONI Lampung itu pula.

Babe, sapaan akrabnya mengatakan, satgas tidak bosan-bosan mengingatkan pelatih untuk memotivasi atlet agar tetap ‘on the track’ dalam berlatih. Dengan begitu skema periodisasi latihan dapat berjalan dengan baik.

“Menjaga pola hidup sehat dan pergaulan diharapkan menjadi jati diri atlet, sehingga selama pandemi COVID-19, seluruh atlet bisa terbebas dan membentengi diri dari pandemi COVID-19 yang melanda seluruh dunia,” katanya menambahkan.

Sementara Koordinator Sub Kepelatihan Satgas KONI Lampung Suwarli mengatakan pihaknya sangat mendukung pelaksanaan sarasehan yang mulai dicanangkan. Ke depan kegiatan ini bisa dijadikan sebagai wahana tukar pikiran baik masalah pribadi maupun motivasi bagi atlet.

“Kita ingin dalam sarasehan ini antara atlet dan sesama atlet, mampu berbaur dan menumpahkan unek-uneknya baik masalah pribadi dan latihan, agar dapat diselesaikan dengan kebersamaan,” kata Suwarli.(anjas)