Jakarta,KRSumsel- Kabar bahagia datang dari Tegar Septian. 7 Bulan menikah dengan Sarah Sheila Kamilia, ia langsung dikaruniai seorang anak.
Momen itu terlihat di dalam stories Instagram Tegar Septian. Ia membagikan foto bersama sang anak yang diketahui berjenis kelamin laki-laki. Namun foto tersebut adalah unggahan ulang para kerabat dekatnya.
Dalam caption unggahan tersebut, mereka mengucapkan selamat kepada Tegar Septian dan Sarah Sheila Kamilia. Tak lupa ucapan doa juga dilontarkan oleh mereka.
“Cihuy jadi bapak,” kata @azmi_alkariti di Instagram stories Tegar Septian.
“Selamat, semoga menjadi anak yang pintar dan memberi kebanggaan untuk orang tuanya,” ujar @s.karman.
“Congrats atas kelahiran anak pertama, Abidzar Oktaviano Putra Septian,” @pian_gimbrot.
“Welcome to the world baby Abidzar Oktaviano Putra Septian. Semoga jadi anak yang soleh dan berbakti kepada orang tua,” @_boteng.
Foto yang diunggah para kerabat adalah foto anak Tegar Septian yang dibalut dengan kain batik. Beberapa unggahan lainnya adalah foto mantan penyanyi cilik itu sambil memeluk sang buah hati dengan senyum semringah.
Kelahiran istri Tegar Septian diduga tak wajar. 7 bulan menikah, Sarah Sheila Kamilia sudah langsung diberikan momongan.
Tanda tanya pun timbul. Lewat Instagram Storiesnya, Sarah Sheila Kamilia membenarkan kelahirannya yang tak wajar. Ia berjanji akan menceritakan semuanya melalui video yang akan diunggahnya di Channel YouTube.
“Halo teman-teman thank you sudah ngedoain. Insyaallah nanti aku bakal upload video di YouTube tentang kelahiran bayinya. Nanti aku ceritain semuanya. Meskipun jauh dari HPL, tapi nggak apa-apa yang penting bayinya sehat,” tulis Sarah Sheilka.
Seperti diketahui, Tegar Septian dan Sarah Sheila Kamilia menikah pada bulan Maret 2020. Akad nikah dilaksanakan di Garut, Jawa Barat, di tengah Pandemi virus COVID-19.
Pernikahan mereka cukup mengejutkan karena Tegar masih berusia 18 tahun, sementara sang istri berusia 23 tahun.
Tak hanya itu, pernikahan Tegar Septian dan Sarah Sheila Kamilia juga diterpa gosip miring. Sarah dituding hamil duluan sebelum dinikahi Pelantun Aku Yang Dulu Bukan Yang Sekarang itu.(*)