Pelaku Pembunuh Bocah SD Lalu Perkosa Ibunya, Ternyata Bujang Tua

oleh
bunuh-bocah-lalu-perkosa-ibunya

LANGSA, KRSUMSEL.com  — Rg bocah berusia 9 tahun yang membantu ibunya untuk melawan pelaku pemerkosaan akhirnya ditemukan tewas.

Bocah kelas 2 SD tersebut ditemukan mengapung di Sungai Gampong Alue Gadeng Kampung, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur, Minggu (11/10/2020).

Pelaku kejadian keji ini dilakukan oleh Samsul Bahri (36) bujang tua pengangguran.

Samsul Bahri juga tercatat tersangka ini adalah residivis kasus pembunuhan yang divonis 18 tahun penjara.

Namun, sejak beberapa bulan lalu bebas dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Tanjung Gusta Medan, Sumatera Utara, karena mendapat asimilisasi lantaran pandemi Covid-19.

Hasil Visum

Hasil visum oleh tim medis menerangkan, adanya luka bacok pundak kiri sepanjang 15 cm lebar 5,5 cm dengan kedalaman luka 5,5 cm.

Luka Bacok di leher kiri sepanjang 8 cm lebar 1,5 cm dan kedalaman 2 cm. Luka bacok di rahang kiri panjangnya 14,5 cm lebar 2,5 cm dengan kedalaman 2 cm.

Kemudian ada juga luka tusuk di leher depan dengan kedalaman 3,5 cm dan panjang 1,5 cm. Luka tusuk bahu kiri lebar 1,5 cm dan panjang 4 cm serta kedalaman 3,5 cm.

Luka sayat di leher sebelah kiri dengan lebar 0,5 cm dan luka kanan dada bawah. Luka bacok di tangan kanan sampai dengan pergelangan tangan dengan panjang 10 cm dan Lebar 1,5 cm serta kedalamannya 5 cm.