BANYUASIN, KRSumsel.com – Hadi Santoso menjadi ketua terpilih secara aklamasi memimpin PK KNPI Kecamatan Betung dalam Musyawarah Kecamatan (Muscam) PK KNPI Betung yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Betung Kebupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan, Kamis, (03/09/2020).
Sebelumnya, dalam sidang pleno yang dipimpin dari DPD KNPI Kabupaten Banyuasin, Ansori Secara sah menyatakan kepengurusan PK-KNPI Kecamatan Betung Periode 2015-2020 yang dipimpin Malyadi, SH, M,Si. dinyatakan demisioner.
Sementara, Hadi Santoso secara aklamasi terpilih dengan didukung oleh surat rekomendasi dari beberapa OKP setingkat Kecamatan Betung dan disepakati oleh forum yang hadir pada sidang pleno Muscam PK – KNPI Kecamatan Betung.
ketua PK-KNPI Kecamatan Betung, Hadi Santoso mengatakan, dirinya akan melaksanakan amanah yang diembannya dengan sebaik-baiknya. Baginya, perubahan tercapai karena ada tekad dan kemauan.
“Setiap calon ketua dalam visi dan misinya tentu ingin membawa organisasi ke arah yang lebih baik, begitu juga saya yang jelas ingin membawa KNPI Kecamatan Betung lebih baik lagi,” ujarnya.
Sementara itu Ketau PK-KNPI Kecamatan Betung Periode 2015-2020, Malyadi, SH, M,Si. mengatakan sangat yakin bahwa siapa pun yang terpilih menjadi ketua selanjutnya adalah kader terbaik KNPI Kecamatan Betung dan diyakini dapat membawa perubahan bagi PK- KNPI Betung ke arah yang lebih baik lagi. Ujarnya
selanjutnya saya harapkan Kepada Bung Hadi Santoso Sebagai Ketua PK KNPI Kecamatan Betung Periode 2020 – 2023, bisa merangkul pemuda yang energik dan produktif kedepan PK- KNPI Betung tidak boleh menjadi pendukung program Banyuasin bangkit tetapi membackup program banyak bangkit supaya sukses 100%. Katanya
“karena mengapa kalau kita mendukung itu ada asumsi hanya berbaris diperpanjang bertemu itu ramai tapi kalau kita membackup berarti kita ikut bekerja tentunya bekerja sesuai dengan bidang kita masing-masing untuk mensukseskan itu untuk tentunya koordinasi dengan DPD KNPI Kabupaten Banyuasin”. itu harus dikedepankan jangan sampai gerakan langkah tidak selaras karena apapun kebijakan DPD itu harus dipatuhi oleh PK – KNPI Kecamatan Betung. Tegasnya (Yan)