Pirlo Ingin Kembalikan Antusiasme di Juventus

oleh
oleh
andrea-pirlo_169

Turin, KRSumsel – Andrea Pirlo ditunjuk sebagai pelatih setelah Juventus mengakhiri musim dengan mengecewakan. Pirlo bertekad mengembalikan antusiasme di klub.

Pirlo diangkat sebagai pelatih Juventus untuk menggantikan Maurizio Sarri yang dipecat. Sarri cuma bertahan satu musim di kursi pelatih Juventus.

Meski membawa Juventus menjuarai Liga Italia, Sarri dianggap gagal. Mantan pelatih Napoli dan Chelsea itu didepak setelah Cristiano Ronaldo dkk disingkirkan Lyon di babak 16 besar Liga Champions.

Pirlo memang belum punya pengalaman sebagai pelatih. Sebelum resmi diangkat sebagai pelatih tim utama, mantan gelandang AC Milan itu baru saja ditunjuk sebagai allenatore tim Juventus U-23.

Meski demikian, kedatangan Pirlo tetap disambut dengan optimisme tinggi. Bianconeri yakin Pirlo bakal jadi pelatih top dan merupakan sosok yang tepat untuk menangani tim.

Pirlo sendiri bertekad mengembalikan antusiasme di Juventus usai musim yang berakhir mengecewakan. Pria berusia 41 tahun itu juga bicara soal gaya main yang ingin diusungnya.

“Saya ingin mengembalikan antusiasme, menawarkan sepakbola proaktif dengan penguasaan permainan,” ujar Pirlo dalam konferensi pers seperti dilansir Football Italia.

“Saya bilang ke mereka dua hal: kalian harus selalu menguasai bola dan ketika kehilangan bola, kalian harus segera merebutnya.”

“Saya yakin saya di tempat yang tepat dan waktu yang tepat. Secara taktik, kami bisa bermain dengan empat atau tiga pemain di belakang, saya belum mengatur formasi,” lanjut Pirlo.

“Antusiasme harus didatangkan dari hari ke hari. Kami harus bicara kepada para pemain, membuat mereka berpartisipasi dalam latihan dan dan membuat mereka mengerti apa yang kami inginkan. Juve selalu punya satu target: menang.”

“Saya langsung merasa nyaman, saya bertemu dengan banyak orang yang pernah kerja bareng saya,” katanya menambahkan.(*)

SUMBER