PALEMBANG, KR Sumsel – Adanya peristiwa terkait penangkapan seorang pengunjung sel tahanan yang kedapatan membawa narkoba jenis sabu pada selasa, (25/8/2020) kemarin. Dimana narkoba tersebut dibawa oleh wanita bernama Anisa (39) yang kedapatan menyelundupkan sabu didalam peci saat ingin mengunjungi suaminya.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kasat Narkoba Polrestabes Palembang AKBP Siswandi mengatakan kalau saat ini perempuan tersebut telah diamankan di Polrestabes Palembang.
“Ya dimana saat kejadian perempuan tersebut mengunjungi suaminya pada pukul 11.30 WIB bersama dengan keponakannya, kemudian saat diperiksa oleh petugas ditemukan satu paket kecil sabu yang disimpan perempuan tersebut didalam peci, yang ia letakan diplastik makanannya,” ujar Siswandi, Rabu (26/8/2020) saat ditemui diruang kerjannya.
Lanjut Siswandi menuturkan, setelah ditelusuri dan dilakukan pemeriksaan mendalam terhadap perempuan tersebut ternyata peci yang dipesan suaminya itu untuk perlengkapan shalat.
“Ya dimana diduga tersangka ini pengedar sabu di kawasan 9 Ilir dan dibagi dalam 8 paket kemudian 7 paket sudah laku terjual dengan harga satu paket Rp 50 ribu dan tinggal satu paket, sisa satu paket inilah yang diselipkan oleh tersangka untuk diberikan kepada suaminnya,” katanya.
Sedangkan untuk laki-laki yang menemani tersangka adalah keponakannya yang kita periksa sebagai saksi.
“Dimana setelah kita lakukan pemeriksaan terhadap keponakan tersangka tidak ada sangkut pautnya karena dia tidak tahu, hanya mengatar saja,” ungkapnya.
Diketahui tersangka ini merupakan penjual.
“Sabu tersebut bukan permintaan suaminya, melainkan inisitif dari istrinya sendiri. Jadi waktu kita lakukan penangkapan terhadap suaminya pada saat itu ada istrinya dan dari informasi yang kita dapatkan kalau istrinya merupakan penjual,” bebernya.
Tersangka Anisa sudah dua kali menjenguk suaminya.
“Dia sudah dua kali menjenguk suaminya dan pada saat menjenguk yang terakhir ini tersangka membawa barang tersebut sehingga kita amankan,” tutupnya.
Dimana berita sebelumnya, seorang ibu-ibu sedang membesuk suaminya yang ditahan di Polrestabes Palembang bernama Cecep, seorang perempuan dan satu laki-laki berhasil diamankan lantaran diduga membawa satu paket kecil sabu-sabu.
Sambil menangis perempuan yang diamankan tersebut mengatakan tidak tahu mengenai barang tersebut.
“Saya tidak tahu, barang itu diletakkan di dalam peci teman saya itu sehingga saat diperiksa kami berdua langsung diamankan,” Selasa (25/8/2020). (****)