BANYUASIN.KRSumsel.com – Anggota DPRD Kabupaten Banyuasin dari Daerah Pilihan (Dapil) 1 Kecamatan Banyuasin III, Kecamatan Rantau Bayur dan Kecamatan Sembawa. menggelar Reses Masa Persidangan Ke – III Dapil 1, yang bertempat di Desa Limau Kecamatan Sembawa Kabupaten Banyuasin provinsi Sumatera Selatan.
Turut hadir dalam Kegiatan Reses Tersebut Dapil 1, Banyuasin III, Sembawa, Rantau Bayur, EndangSari, PKB, Sakri, PKPI. Saharudin, PPP. Sriyatun,PAN. Nopriadi, P-Hanura. Suistiqlal Efendi, P-Golkar, Suci Oktarina, PDI-P. Sopihan Hadi, P-Gerindra. camat Sembawa, Nurlaila, Kecamatan Rantau Bayur, Hasanul Hak, Camat Banyuasin III,Dra. Yuni Khairunisa, M.Si di wakilkan Sekcam Banyuasin III, Santo, S.Sos, Dan Kelapa Desa 3 Kacamatan Banyuasin III, kecamatan Sembawa dan Kecamatan Rantau Bayur.
Sejumlah Aspirasi dari masyarakat dan kepala desa menyampaikan Antar lain : Berkenaan dengan sarana dan prasarana, Pendidikan, Bantuan Sosial (Bansos) dan PDAM Serta Keperluan Lainnya.”Semua Aspirasi Masyarakat dan Kelapa Desa Cukup beragam, akan di tampung dan akan di perjuangkan.” Ujarnya dari pantai awak media KRSumsel.com. Rabu (12/08/2020).
Sementara itu dari Perwakilan Anggota Dewan, Suistiqlal Efendi, P-Golkar. mengatakan para anggota dewan melaksanakan reses untuk mengunjungi dapil masing-masing.
Hal itu bertujuan untuk menyerap, menampung, serta menyalurkan aspirasi masyarakat, agar disampaikan kepada pihak Pemerintah Kabupaten Banyuasin.
“Kami mendengarkan langsung semua permasalahan dan keluhan masyarakat, untuk diperjuangkan agar cepat direaliasasikan,” katanya.
Suistiqlal Efendi menjelaskan reses ini memang kami lakukan secara berkelompok untuk mendengarkan aspirasi dari bawah, nanti akan kita sampaikan pada Paripurna DPRD Kabupaten Banyuasin yang akan datang, Imbuhnya.(Yan)