Percepat Perekaman E KTP, Disdukcapil OKI Jemput Bola Ke Kecamatan Mesuji

oleh
WhatsApp Image 2020-08-06 at 10.12.10

OKI, KR Sumsel – Percepatan perekaman KTP Elektronik (e-KTP) bagi seluruh masyarakat Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) terus dilakukan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (DisdukCapil) setempat.

Tidak saja menunggu kedatangan masyarakat, namun juga menggencarkan upaya jemput bola sebagai upaya untuk berikan pelayanan kepada warga, seperti yang saat ini sedang dilaksanakan.

“Petugas kami datang dan melakukan perekaman data untuk pembuatan e – KTP dan ini terus dilakukan guna mempermudah warga, seperti yang sedang kita laksanakan di Kecamatan Mesuji,”ungkap Kepala Disdukcapil OKI, H Hendri, SH.,MM, Rabu (5/8/2020).

Perekaman ini dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan, Kata dia lagi, mulai Hari Senin hingga Sabtu ini sedikitnya ada 7 Desa dalam wilayah Kecamatan Mesuji yang kita sambangi untuk memudahkan warganya.

“7 desa tersebut ialah Desa Pematang Kasih, Sido Basuki, Kembang Jajar, Sumber Deras, Kali Deras, Labuhan Jaya dan Kota baru. Dan hari juga besok Tim kita lakukan melakukan perekaman di Desa Sumber Deras,”Kata dia.

Lalu Jumat dan Sabtu nanti, kita perekaman di Desa Labuhan Jaya serta Kota Baru. Lanjut dia, hal ini guna memberi pelayanan yang prima kepada masyarakat tetapi Peran serta warga juga sangat diharapkan untuk melancarkan perekaman.

Percepat Perekaman E KTP, Disdukcapil OKI Jemput Bola Ke Kecamatan Mesuji

Sementara itu, Kades Sumber Deras, Kasmudi mengatakan, Saya atas nama Warga ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten OKI terkhusus Kadisdukcapil yang punya Program jemput bola perekaman e-KTP masuk desa.

“Benar, hari ini dan besok, Tim Jemput Bola Disdukcapil OKI melakukan perekaman e – KTP di Tempat kita, Desa Sumber,”ujar dia seraya mengaku warganya sangat terbantu dan sangat berterima kasih, apalagi bisa langsung ngurus KK dan Akta Kelahiran.

Sebab, Lanjut dia, Jika dahulu pengurusan pembuatan e – KTP di Kantor Disdukcapil harus antri lama bahkan sempat nunggu berhari – hari, tetapi kini tidak lagi karena tim Disdukcapil datang sendiri ke Desa kita. (****)