Klasemen Liga Inggris: Pertama dalam 25 Tahun Arsenal di Luar 6 Besar

oleh
oleh

Jakarta, KRSumsel – Kekalahan dari Aston Villa menutup peluang Arsenal finis di zona Eropa. The Gunners dipastikan finis di luar enam besar klasemen Liga Inggris.

Arsenal tumbang saat melawat ke markas Villa dalam lanjutan Premier League. Dalam pertandingan di Villa Park, Rabu (22/7/2020) dini hari WIB, tim tamu kalah dengan skor 0-1.

Kalah dari Villa, Arsenal turun ke peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris dengan 53 poin dari 37 pertandingan. Dengan satu pertandingan tersisa, tim arahan Mikel Arteta itu dipastikan tidak akan bisa mengejar Wolverhampton Wanderers yang ada di posisi keenam dengan 59 poin.

Ini akan jadi kali pertama dalam 25 tahun Arsenal finis di luar enam besar di Premier League. Pada musim 1994/1995, Arsenal mengakhiri musim di urutan ke-12.

“Itu jadi bukti kalau jarak tidak berbohong. Kami harus memangkasnya,” ucap Arteta kepada Sky Sports soal Arsenal yang finis di luar enam besar.

Arsenal akan menghadapi Watford di pekan terakhir Premier League, Minggu (26/7/2020) malam WIB. Kemenangan dari laga ini setidak-tidaknya bisa membawa Arsenal naik ke peringkat delapan atau sembilan.

Sementara itu, kemenangan atas Arsenal berarti besar untuk Villa. Jack Grealish dkk keluar dari zona degradasi dengan menempati peringkat ke-17 klasemen Liga Inggris dengan 34 poin.

Villa menggeser Watford yang beberapa jam sebelumnya kalah 0-4 dari Manchester City. Watford turun ke posisi ke-18 karena kalah selisih gol dari Villa meski punya jumlah poin sama.

Villa, Watford, dan Bournemouth akan bersaing untuk menghindari degradasi di pekan terakhir. Setelah Norwich City, masih akan ada dua tim lagi yang akan turun ke Divisi Championship.

City sendiri sudah mengunci posisi runner-up di klasemen Liga Inggris. The Citizens kini mengumpulkan 78 poin dari 37 pertandingan.

Klasemen Liga Inggris

Standings — English Premier League

Pos.PWDLGDPtsForm
1

Liverpool
Liverpool3630334893

WLWWDL
2

Manchester City
Manchester City3725396278

WLWWWW
3

Chelsea
Chelsea36196111563

WLWWLW
4

Leicester City
Leicester City37188112862

LWDLWL
5

Manchester United
Manchester United36171182862

WWWWDW
6

Wolverhampton Wanderers
Wolverhampton Wanderers37151481359

WLLWDW
7

Tottenham Hotspur
Tottenham Hotspur371610111458

LWDWWW
8

Sheffield United
Sheffield United37141211254

WDWWLL
9

Burnley
Burnley3715913-654

WDWDDW
10

Arsenal
Arsenal37131410753

WWDLWL
11

Everton
Everton37131014-1049

WLDLDW
12

Southampton
Southampton3714716-1149

WWDDDW
13

Newcastle United
Newcastle United37111115-1844

WDLLLD
14

Crystal Palace
Crystal Palace3711917-1942

LLLLLL
15

Brighton and Hove Albion
Brighton and Hove Albion3781415-1638

LWLLDD
16

West Ham United
West Ham United3610719-1337

LWDLWW
17

Aston Villa
Aston Villa379721-2634

LLLWDW
18

Watford
Watford3781019-2734

LLWWLL
19

Bournemouth
Bournemouth378722-2731

LLDWLL
20

Norwich City
Norwich City375626-4421

LLLLLL

SUMBER