Tabrak Vettel di GP Styria, Leclerc Minta Maaf

oleh
oleh
1255737627_169

Spielberg, KRSumsel – Charles Leclerc menabrak Sebastian Vettel yang bikin kedua pebalap Ferrari ini gagal finis di GP Styria. Ia meminta maaf atas insiden tersebut.

Insiden antara Leclerc dan Vettel pada GP Styria di Red Bull Ring, Spielberg, Minggu (12/7/2020) terjadi ketika balapan baru memasuki lap pertama. Di tikungan ketiga mobil Leclerc menabrak bagian belakang mobil Vettel.

Vettel langsung tak mampu melanjutkan lomba karena bagian belakang mobilnya rusak parah. Leclerc sempat melahap tiga putaran usai tabrakan dengan rekan setimnya tersebut. Namun pada lap kelima, mobilnya tak bisa membalap kembali.

Balapan sendiri dikuasi oleh dua Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas. Hamilton jadi yang tercepat di GP Styria disusul oleh Bottas di podium kedua. Pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen melengkapi podium dengan berada di posisi ketiga.

Leclerc tampak begitu menyesali tindakannya menabrak Vettel. Pebalap 22 tahun ini meminta maaf atas kesalahannya tersebut. Ia menegaskan insiden ini menjadi pembelajaran baginya untuk lebih baik lagi.

“Saya minta maaf. Mencari alasan bukan hal yang tepat di saat seperti ini. Saya hanya kecewa pada diri saya sendiri,” ujar Leclerc dikutip dari GPFans.

“Saya telah melakukan hal yang sangat buruk hari ini. Saya mengecewakan tim. Saya hanya bisa minta maaf meskipun itu jelas tidak cukup.”

“Saya harap saya akan belajar dari ini dan kembali dengan lebih baik untuk balapan berikutnya. Ini waktu yang sulit bagi tim, ini hal yang tak perlu terjadi. Saya melakukan tindakan yang membuat tim berada di posisi yang buruk,” jelasnya.

Kegagalan mendulang poin di GP Styria membuat Ferrari kini berada di peringkat kelima pada klasemen konstruktor dengan 19 poin. Mereka terpaut begitu jauh dengan Mercedes yang mengumpulkan 80 poin di posisi teratas.(*)

SUMBER