Jakarta,KRSumsel.com – Jornada ke-30 Liga Spanyol sudah rampung digelar tadi malam. Berikut hasil lengkapnya.
Barcelona gagal menjauh dari kejaran Real Madrid. Bertandang ke markas Sevilla, Lionel Messi dkk hanya bermain imbang 0-0.
Di San Mames, Athletic Bilbao menang tipis 1-0 atas Real Betis. Hasil itu membuat pelatih Betis, Rubi, dilengserkan dari jabatannya.
Valencia berhasil bangkit dari kekalahan atas Madrid tiga hari lalu. Menghadapi Osasuna, Los Che menang 2-0.
Pekan ini ditutup dengan kesuksesan Madrid mengkudeta puncak klasemen Liga Spanyol dari tangan Barcelona. Mereka menang 2-1 atas Real Sociedad dan berhasil mengumpulkan poin yang sama dengan Barca, yakni 65.
Hanya saja, Los Blancos unggul head-to head, sehingga berhak menikmati singgasana LaLiga.
Hasil Lengkap Liga Spanyol Pekan ke-30
Granada 0-1 Villarreal
Mallorca 1-1 Leganes
Espanyol 1-3 Levante
Athletic Bilbao 1-0 Real Betis
Getafe 1-1 Eibar
Atletico Madrid 1-0 Real Valladolid
Celta Vigo 6-0 Alaves
Valencia 2-0 Osasuna
Real Sociedad 1-2 Real Madrid.(adp/adp)