KAYUAGUNG, KR Sumsel – Plt Kepala Dinas Penduduk dan Catatan Sipil Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) H Hendri SH MM, yang baru saja menjabat sebagai sekretaris merangkap Plt Kadisdukcapil OKI, meminta doa kepada seluruh lapisan masyarakat agar dirinya diberi kelancaran dalam menjalankan tugas. Demikian diungkapkan H Hendri saat ditemui di ruang kerjanya Selasa (16/6/2020).
Hendri yang sebelumnya menjabat Kepala Bagian Tata Pemerintah Sekretariat Daerah (Setda) OKI, menambahkan ini merupakan tanggungjawab jabatan serta amanah yang dipercayakan dipada dirinya untuk memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat OKI.
“Benar, kemarin telah serah terima jabatan. Dari sekretaris lama Ibu Uswatun Hasanah yang kini menjabat Kepala Bagian Tata Pemerintah Setda OKI, dan Pak Cholid Hamdan menjabat sebagai Staf Ahli Bupati OKI,” ungkap H. Hendri saat dikunjungi di ruang kerjanya sebagai Plt Kadisdukcapil OKI, Selasa (16/6/2020).
“Saya minta doanya agar dapat menjalankan tanggung jawab sebagaimana mestinya, seperti yang telah diamanahkan,” pungkas H. Hendri.
Sebelumnya telah dilakukan pelantikan yang dilaksanakan di ruang Bupati OKI H. Iskandar SE beberapa waktu lalu, juga serah jabatan sekretaris dari Uswatun Hasanah, SH MH dan Kadisdukcapil Cholid Hamdan, SE kepada dirinya yang telah digelar di aula kantor Disdukcapil OKI, Senin (15/6/2020). (ata)