ACT Berbagi Kebahagiaan untuk Korban Terdampak Pandemi

oleh
ACT Berbagi Kebahagiaan untuk Korban Terdampak Pandemi (2)

JAKARTA, KRSUMSEL.com – Di saat umat muslim sedunia merayakan Idulfitri, Aksi Cepat Tanggap (ACT) ikut berbagi kebahagiaan bagi mereka yang membutuhkan, mulai dari distribusi zakat fitrah hingga ratusan paket beras tiap harinya.

Indriyani merupakan salah satu yatim yang mendapatkan paket lebaran dari ACT. Wajah sumringah terlihat dari remaja yang tinggal bersama ibu dan seorang kakak dan adiknya di Kampung Areman, Kelurahan Tugu, Kecamatan Cimanggis ini. “Terima kasih ACT. Indri dapat kado Lebaran,” ungkap Ida Faridah, ibunda Indriyani.